Selasa, 15 September 2015

Cara mudah mempercepat loading pada youtube

Halo sobat, kali ini saya bakal share Cara mudah mempercepat loading pada Video streaming Youtebe. Mungkin di antara kalian ada yang sebal karena loading lama karena koneksi Modem anda yang di bawah kapasitas -___- . Sebelum saya beritahu anda tipsnya ada baiknya saya menjelaskan Apa sih Youtube ? 

Youtube merupakan tempat penyimpanan video yang sangat populer dan terbesar saat ini, beberapa jenis video dapat kamu tonton pada situs ini, bisa berupa video klip, film maupun sebuah tutorial, kehadiran situs ini jelas sekali fungsinya baik untuk sebuah edukasi maupun hiburan, semua orang dapat mengakses video dari youtube denagn persyaratan mempunyai koneksi yang terhubung dengan internet.


Cara mempercepat loading youtube


Di dalam youtube terdapat istilah buffering yaitu dimana kita menunggu untuk dapat menonton video tersebut istilah ini juga kerap di sebut dengan loading, bagi anda yang sering nonton di youtube pasti sangat menjengkelkan jika loading yang terlalu lama, untuk mengatasi hal seperti ini ada beberapa cara yang di jamin dapat mempercepat koneksi dan langsung terhubung dengan video yang kamu tuju.


Cara Memaksimalkan Kecepatan Youtube

Untuk dapat mengoptimalkan kecepatan video pada youtube ada beberapa cara yang biasa saya lakukan yang pertama adalah dengan memanfaatkan fitur yang memang sudah di sediakan oleh youtube sendiri,fitur ini bernama feather beta, untuk dapat mengaktifkannnya anda bisa mengunjungi  http://www.youtube.com/feather_beta, namun terdapat kelemahan pada fitur ini, yaitu tampilan seperti like maupun share akan hilang.

cara selanjutnya ialah dengan dengan cara mengubah limit reservable, untuk dapat mengibahnya anda bisa menuju ke menu window dan cari "run" kemudian pada kolom penelusuran anda bisa mengetikkan "gpedit.msc" setelah itu anda cari limit resarvable dan rubah menjadi 20%, setelah itu restart komputer anda.

Setelah kedua cara tersebut anda setel, sekarang kita coba buka alamat youtube dan lihat perbedaaan ketika belum dan sesudah di setting, loading yang tadinya lelet dan lemot akan berubah menjadi cepat, dan anda pastinya akan lebih nyaman lagi ketika menonton youtube, Oke itulah tadi beberapa Cara mudah mempercepat loading pada youtube, semoga artikel yang singkat ini dapat berguna, selamat mencoba.


Aneka Tips dan Trick

Advertiser